Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Atasi Banjir, Pramono Perintahkan Anak Buah Normalisasi 3 Sungai di Jakarta
Advertisement . Scroll to see content

Update Banjir Jabodetabek: 45 RT dan 1 Ruas Jalan di Jakarta Masih Terendam

Sabtu, 24 Januari 2026 - 20:41:00 WIB
Update Banjir Jabodetabek: 45 RT dan 1 Ruas Jalan di Jakarta Masih Terendam
Banjir Jakarta. (Foto: Aldhi Chandra)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta menyebut sebanyak 45 RT dan 1 ruas jalan ibu kota masih terendam banjir hingga Sabtu (24/1/2026) malam. Banjir tersebut disebabkan hujan deras yang mengguyur DKI Jakarta sejak Kamis (22/1) lalu.

Kepala Pusat Data dan Informasi BPBD DKI Jakarta, M Yohan mengatakan ketinggian air berkisar antara 20-180 cm.

"BPBD mencatat saat ini hingga pukul 19.00 WIB terdapat 45 RT dan 1 ruas jalan tergenang," ujar Yohan dalam keterangannya, Sabtu (24/1/2026).

Yohan mengatakan personel BPBD DKI Jakarta juga telah disiagakan di setiap lokasi banjir. Mereka bekerja sama dengan unsur Dinas SDA, Dinas Bina Marga, Dinas Gulkarmat untuk melakukan penyedotan genangan dan memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik bersama dengan para lurah dan camat setempat serta menyiapkan kebutuhan dasar bagi penyintas.

"Genangan ditargetkan untuk surut dalam waktu cepat," tutur dia.

Berikut rincian 45 RT dan 1 ruas jalan yang masih terendam banjir:

Jakarta Barat 23 RT

- Kelurahan Duri Kosambi: 3 RT
Ketinggian: 20-50 cm
Penyebab: Curah hujan tinggi dan luapan Kali Angke

- Kelurahan Kedaung Kali Angke: 8 RT
Ketinggian: 30 cm
Penyebab: Curah hujan tinggi

- Kelurahan Rawa Buaya: 9 RT
Ketinggian: 25-90 cm
Penyebab: Curah hujan tinggi

- Kelurahan Kembangan Utara: 2 RT
Ketinggian: 60 cm
Penyebab: Curah hujan tinggi dan luapan Kali Angke

- Kelurahan Kembangan Selatan: 1 RT
Ketinggian: 45 cm
Penyebab: Curah hujan tinggi 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut