Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 21 Pelaku Demo Ricuh Didakwa Lakukan Perusakan dan Lempar Bom Molotov ke Gedung DPR
Advertisement . Scroll to see content

Viral Kelompok Remaja Tawuran Bawa Senjata Tajam di Babelan Bekasi, Polisi Olah TKP

Senin, 17 Oktober 2022 - 03:18:00 WIB
Viral Kelompok Remaja Tawuran Bawa Senjata Tajam di Babelan Bekasi, Polisi Olah TKP
Polisi melakukan olah TKP aksi tawuran para remaja yang terjadi di dekat Masjid Jami Al-Hidayah, Babelan, Kabupaten Bekasi, Minggu (16/10/2022) dini hari. (Foto: Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

BEKASI, iNews.id - Polisi melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) terkait aksi tawuran para remaja yang terjadi di dekat Masjid Jami Al-Hidayah, Kampung Ujung Harapan, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi, Minggu (16/10/2022) dini hari. Aksi remaja tersebut terekam kamera CCTV sedang melakukan tawuran dengan menggunakan senjata tajam (sajam) sehingga videonya viral di media sosial.

"Saya berterima kasih dari media sosial, dari situ lah kemudian kami bisa mengetahui peristiwa sesungguhnya," ujar Kapolres Metro Bekasi Kombes Pol Gidion Arif Setyawan dalam keterangannya, Senin (17/10/2022).

Gidion menambahkan, setelah melakukan olah TKP pihaknya mengunjungi ke lokasi orang tua para pelaku remaja yang terlibat dalam aksi tawuran tersebut.

"Ada 5 orang yang terlibat, ada 2 orang yang menjadi korban yang mengalami luka dan sekarang lagi di rawat di RSUD Bekasi," kata dia.

Gidion menyampaikan, peristiwa ini tengah ditangani Polsek Babelan. Pihaknya memastikan konstruksi hukum dan penegakan hukum terhadap anak-anak yang terlibat tawuran dan mengakibatkan luka-luka.

"Ke depan saya juga sudah bicara dengan RT dan orang tua yang bersangkutan, kita kelola dengan baik, anak-anak sekolah ini sehingga tidak terjadi lagi hal yang serupa seperti ini lagi," ucapnya.

Editor: Aditya Pratama

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut