Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Mayat Terbungkus Plastik di Tangerang, Polisi Temukan Luka Benda Tajam
Advertisement . Scroll to see content

Warga Bekasi Dihebohkan Penemuan Mayat Bayi di Sungai Kampung Kaliabang

Senin, 07 Maret 2022 - 13:57:00 WIB
Warga Bekasi Dihebohkan Penemuan Mayat Bayi di Sungai Kampung Kaliabang
Ilustrasi bayi. (Foto: Ist.)
Advertisement . Scroll to see content

BEKASI, iNews.id - Warga Desa Sukamulya, Kabupaten Bekasi dihebohkan penemuan mayat bayi di Sungai Kampung Kaliabang pada Minggu (6/3/2022). Diduga bayi tersebut dibuang oleh orang tua kandungnya. 

Kanit Reskrim Polsek Sukatani, Iptu Witrionaldi mengatakan bahwa mayat tersebut pertama kali ditemukan oleh warga saksi Siswadi yang mengira boneka.

“Mayat bayi tersangkut kayu di pinggir sungai dengan posisi telungkup, setelah diperiksa oleh saksi Siswadi ternyata mayat bayi laki-laki yang sudah meninggal dunia dan sudah membengkak,” ucap Witrionaldi ketika dikonfirmasi, Senin (7/3/2022).

Dia menduga mayat bayi tersebut dibuang baru lahir. Hasil pemeriksaan tidak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan dalam tubuh bayi.

“Diperkirakan umur bayi sekitar tiga hari. Saat dilakukan pemeriksaan, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban,” tambah dia.

Petugas langsung melakukan olah TKP setelah mendapatkan laporan dari warga. Polisi pun masih menyelidiki terkait adanya dugaan pembuangan bayi tersebut.

“Korban langsung dibawa ke RS Kramat Jati untuk dilakukan visum,” katanya.

Editor: Faieq Hidayat

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut