1 Lagi Pasien Korona Sembuh dan Dipulangkan dari RSPI Sulianti Saroso
JAKARTA, iNews.id - Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianto Saroso mengonfirmasi satu lagi pasien positif korona yang dipulangkan setelah dinyatakan sembuh. Dengan demikian ada empat pasien positif korona yang dinyatakan sembuh dan sudah dipulangkan dari RSPI.
Direktur Utama RSPI Sulianti Saroso, Mohammad Syahril mengatakan tiga pasien itu dipulangkan hari ini, Rabu (18/3/2020). Selain satu pasien positif tersebut, ada dua pasien dalam perawatan (PDP) yang dipulangkan.
"Yang dipulangkan pasien kasus 04, ada dua PDP juga dipulangkan," kata Syahril dalam konferensi pers di RSPI Sulianti Saroso, Jakarta Utara.
Syahril menjelaskan hari ini RSPI masih merawat 12 orang. Delapan di antaranya merupakan pasien positif korona.
Sementara itu, dia juga menjelaskan ruang perawatan pasien virus korona di RSPI Sulianti Saroso saat ini penuh lagi setelah tiga orang dipulangkan kemarin. Dia menyatakan penambahan 20 ruang perawatan akan dilakukan dalam perluasan tahapan kedua.
"Tiga orang kemarin pulang, lalu masuk tiga lagi, jadi penuh. Tahap pertama sudah ditambah 15 ruangan dan tenaga medis mencukupi. Tapi kalau tambah 20 nanti kami sudah ajukan permintaan tenaga medis ke Dinkes DKI dan Kemenkes," ucapnya.
Editor: Rizal Bomantama