3 Jalur Masuk STAN 2023, Syarat dan Cara Mendaftarnya Lengkap
JAKARTA, iNews.id - Jalur masuk STAN 2023 ada tiga macamnya. Sebagai persiapan untuk kalian yang ingin mendaftar PKN STAN, berikut informasi selengkapnya.
Jalur reguler adalah jalur penerimaan mahasiswa dari seluruh lulusan pendidikan menengah atas, seperti SMA/SMK/Paket C/MA/MAK dan sederajat untuk mengisi formasi atau kebutuhan pegawai Kementerian keuangan, Kementerian/lembaga lainnya atau pemerintah daerah
Jalur masuk STAN afirmasi adalah jalur penerimaan mahasiswa baru yang dikhususkan bagi seluruh lulusan pendidikan menengah atas, seperti SMA/SMK/Paket C/MA/MAK dan sederajat yang ditetapkan sebagai wilayah afirmasi untuk mengisi formasi atau kebutuhan pegawai di Kementerian keuangan, Kementerian/lembaga lainnya atau pemerintah daerah diutamakan pada wilayah afirmasi tersebut.
Jalur pembibitan adalah jalur penerimaan mahasiswa baru yang dikhususkan bagi seluruh lulusan pendidikan menengah atas, seperti SMA/SMK/Paket C/MA/MAK dan sederajat melalui mekanisme kerja sama PKN STAN dengan pemerintah daerah. Nantinya, mereka yang lulus akan ditempatkan di instansi pemerintah daerah asal.
Jalur reguler dan afirmasi kewilayahan
-Lulusan tahun 2021 dan 2022 rerata nilai pada ijazah tidak kurang dari 70 dari 100
-Calon lulusan 2023 memiliki nilai rerata rapor dari semester 1 sampai 5 tidak kurang dari 70 dari 100 dan ijazah juga tidak kurang dari 70 dari 100
Jalur pembibitan
-Lulusan tahun 2021 dan 2022 rerata nilai pada ijazah tidak kurang dari 75 dari 100
-Calon lulusan 2023 memiliki nilai rerata rapor dari semester 1 sampai 5 tidak kurang dari 75 dari 100 dan ijazah juga tidak kurang dari 75 dari 100
Jalur masuk STAN reguler
Tes Potensi Skolastik/TPS minimal 600 (rerata seluruh subtes TPS)
Tes literasi bahasa Indonesia minimal 550
Tes literasi bahasa Inggris minimal 450
Tes penalaran matematika minimal 550
Jalur masuk STAN afirmasi
Tes Potensi Skolastik/TPS minimal 400 (rerata seluruh subtes TPS)
Tes literasi bahasa Indonesia minimal 375
Tes literasi bahasa Inggris minimal 325
Tes penalaran matematika minimal 325
Jalur pembibitan tidak disyaratkan memiliki nilai UTBK
Jadi, sudah jelas kan jalur masuk STAN 2023 ada tiga macam dan syaratnya? Selamat mencoba ya!
Editor: Puti Aini Yasmin