5 Berita Populer: Asnawi Bermain Penuh di Jeonnam Dragons hingga Viral Bos Skincare Setor Gepokan Uang
JAKARTA, iNews.id- Asnawi Mangkualam bermain penuh saat Jeonnam Dragons melawan Asnam Greeners pada laga di Stadion Gwangyang, Korea Selatan, Rabu (19/7/2023).
Laga tersebut dimenangkan Jeonnam Dragons dengan skor 5-2. Berita populer lainnya Bos skincare Makassar Mira Hayati yang Setor Gepokan uang.
Berikut rangkuman berita populer, Kamis (20/7/2023):
1. Asnawi Main Penuh, Jeonnam Dragons Bantai Asnam Greeners
Asnawi Mangkualam bermain penuh ketika Jeonnam Dragons melawan Asnam Greeners, Rabu (19/7/2023) di Stadion Gwangyang. Pemain Timnas asal Indonesia dapat membawa timnnya menang 5-2 atas Asnam Greeners.
2. Kepala Dinas PPPA Maluku Mengundurkan Diri dan Minta Maaf
Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) provinsi Maluku yaitu David Soleman Katayane mengajukan surat pengunduran diri. Surat yang dibuat Selasa (18/7/2023), David Soleman dengan penuh hormat mengundurkan diri. Pengunduran dirinya dibuat secara sadar serta tanpa paksaan dari siapapun. Ia juga Kadis juga menyampaikan permohonan maaf kepada Gubernur Maluku, segenap pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemprov Maluku dan masyarakat Kota Ambon atas perbuatannya yang tidak terpuji.
3. Wakil Ketua Komisi I DPR Bambang Kristiono Meninggal Dunia
Kabar duka datang dari Wakil Ketua Komisi I DPR Bambang Kristiono. Pada Kamis (20/7/2023), ia meninggal dunia. Kabar tersebut dibenarkab oleh rekan almarhum di Komisi I DPR, Dave Akbarshah Laksono. Menurut Dave, Bambang merupakan sosok yang bersahaja hingga suka membantu teman-temannya.
4. Setelah Dikritik Netizen, Akun Instagram Keisya Levronka Hilang
Nama Keisya Levronka tengah menjadi perbincangan di media sosial Twitter. Netizen di Twitter menanyakan keberadaan akun Instagram Keisya yang mendadak hilang. Saat dilakukan pencarian akun Keisya di Instagram masih ditemukan akun, foto, serta bio yang tertulis. Namun, postingan serta pengikutnya nol. Akun Keisya pun dilaporkan hilang. Sebelumnya, Keisya menjadi perbincangan lantaran podcastnya yang viral dengan Marlo. Pada podcast itu, netizen menilai Keisya tidak sopan dengan cara bicaranya kepada Marlo. Tak lama setelah itu, akun Instagram Keisya dilaporkan hilang.
5. Viral Mira Hayati Bos Skincare Makassar Setor Gepokan Uang
Mira Hayati kembali viral setelah mengunggah video yang menyetorkan setoran gepokan uang hingga teller bank pun datang ke rumahnya. Video tersebut pun telah ditonton 9 juta kali di TikTok. Terlihat tumpukan uang Rp50.000 dan Rp100.000. Terdapat lima petugas serta mesin hitung yang dibawa oleh petugas bank.
Editor: Ahmad Antoni