Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Duh! 602.000 Warga Jakarta Terlibat Judol, Nilai Transaksi Tembus Rp3,12 Triliun
Advertisement . Scroll to see content

Ahok: Negara Ini Didirikan Proklamator untuk Wujudkan Keadilan Sosial Bukan Bansos

Minggu, 04 Februari 2024 - 18:43:00 WIB
Ahok: Negara Ini Didirikan Proklamator untuk Wujudkan Keadilan Sosial Bukan Bansos
Politikus PDIP Ahok menyebut bansos hanya ada di zaman kerajaan ketika para rakyatnya meminta belas kasihan. (Foto MPI).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Politikus PDI Perjuangan, Basuki Tjahaja Purnama atau yang biasa disapa Ahok menyinggung masifnya bantuan sosial (Bansos) pemerintah dibanding mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia. Sebab negara ini didirikan untuk mewujudkan keadilan sosial bukan bansos.

"Negara ini didirikan dengan jelas Proklamator untuk mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia, bukan mewujudkan bansos," kata Ahok di Rumah Aspirasi Ganjar-Mahfud, Tim Koordinasi Relawan Pemenangan Pilpres (TKRPP), Jakarta Pusat, Minggu (4/2/2023).

Dia mengatakan, pemberian bansos itu sebetulnya hanya ada di zaman kerajaan ketika para rakyatnya meminta belas kasihan dari rajanya.

"Bansos itu hanya di zaman kerajaan, ketika rakyat harus minta belas kasihan raja. Raja menentukan siapa yang perlu dikasihani," sambungnya.

Dia juga mengaku memberikan masukan kepada Ganjar, untuk menyejahterakan rakyat bukan lewat dengan bansos tetapi memikirkan bagaimana caranya masyarakat bisa berpenghasilan tinggi.

"Saya senang bicara dengan Pak Ganjar, begitu bapak jadi Presiden yang begitu anda lakukan adalah yang pertama kali usahakan setiap keluarga dia punya satu sarjana, punya apa? Punya penghasilan minimal 5 juta rupiah," katanya.

Editor: Faieq Hidayat

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut