Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Trump Sebut Walkot New York Zohran Mamdani Ajak Bertemu: Kita Ingin Cari Solusi!
Advertisement . Scroll to see content

AHY Sebut Elektabilitas Calon Kepala Daerah yang Diusung Minimal di 3 Besar

Sabtu, 20 Juli 2024 - 22:17:00 WIB
AHY Sebut Elektabilitas Calon Kepala Daerah yang Diusung Minimal di 3 Besar
Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). (Foto MPI).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyatakan calon kepala daerah yang diusung memakai hasil survei elektabilitas. Hal itu menjadi pertimbangan partainya untuk menghitung peluang kemenangan. 

"Sebetulnya kami tidak pernah bisa memastikan status atau potensi kemenangan secara utuh karena memang berbicara parameter yang paling mungkin kami gunakan biasanya hasil survei," kata AHY di Kantor DPP Partai Demokrat, Sabtu (20/7/2024).

"Kami juga paham bahwa survei itu menjadi guidance, kompas awal untuk kami memberikan (arah pilihan)," sambungnya.

AHY menyebutkan, partainya dalam menentukan dukungan calon setidaknya berada di urutan elektabilitas tiga besar. 

"Kalau bicara sekali lagi kans kemenangan, kami tentunya melihat paling tidak selalu ada di tiga besar," katanya.

Dalam kesempatan tersebut, Demokrat menyerahkan surat rekomendasi ke pasangan Ahmad Riza Patria-Marshel Widianto yang akan maju di Pilwalkot Tangerang Selatan. 

Selain itu, Demokrat juga menyerahkan surat rekomendasi ke 60 lebih pasangan bakal calon kepala daerah yang maju di Pilakada 2024. 

Editor: Faieq Hidayat

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut