Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Viral Istilah Aura Farming di TikTok, Ini Artinya
Advertisement . Scroll to see content

Arti Kata Mixed Signal yang Viral di Medsos, Berkaitan dengan Hubungan Asmara

Selasa, 17 Oktober 2023 - 20:03:00 WIB
Arti Kata Mixed Signal yang Viral di Medsos, Berkaitan dengan Hubungan Asmara
Arti kata mixed signal (Freepik)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id – Arti kata mixed signal membuat penasaran sebagian orang. Pasalnya istilah gaul baru ini sering digunakan anak zaman now dalam urusan percintaan.

Di jagat maya, istilah mixed signal sering terselip dalam caption konten TikTok, komentar-komentar dan bahkan pada percakapan langsung kawula muda.

Mixed signal yang merupakan kosakata dari Bahasa Inggris ini sering digunakan dalam sebuah kalimat yang dikombinasikan dengan bahasa Indonesia oleh anak muda zaman now. 

Dalam konteks bahasa gaul, mixed signal ternyata memiliki makna yang lebih mendalam dibanding artinya secara harfiah. 

Lalu, apa yang dimaksud dengan kata mixed signal?

Agar tidak salah menggunakan istilah tersebut, arti kata mixed signal perlu dipahami terlebih dahulu melalui ulasan berikut ini dikutip berbagai sumber, Selasa (17/10/2023).

Arti Kata Mixed Signal

Mixed signal adalah kosakata Bahasa Inggris yang jika diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia memiliki arti sinyal campuran.

Sementara, arti mixed signal dalam konteks bahasa anak gaul adalah kondisi di mana seseorang dapat menunjukkan rasa sayang yang begitu besar namun di lain waktu justru sebaliknya. 

Hal ini dilakukan dengan sengaja seolah-olah mereka suka membuatmu tidak yakin dan bingung. Sederhananya, mixed signal digambarkan seperti tarik-ulur. 

Fase mixed signal ini sering dijumpai ketika berada dalam hubungan tanpa status. Contohnya, hari ini dia bisa bersikap luar biasa manis sampai melambungkan harapanmu setinggi langit, tapi esoknya bisa begitu dingin sampai kamu bertanya-tanya, sebenarnya dia suka aku gak, sih?

Korban mixed signal akan terbiasa terus menunggu notifikasi dari mereka si pemberi mixed signal dan ini cukup mengganggu kehidupan si korban karena mereka jadi terjebak dalam aktivitas tak berguna.

Kemungkinan lainnya seseorang kerap ngirim kita mixed signal adalah karena dia sendiri masih belum siap buat berpacaran sama kita. Perilakunya ini bukan kesalahan kita lho.

Mixed signal juga bisa menjadi tanda seorang pria selingkuh atau hanya sedang bermain-main. Oleh karena itu, luangkan waktu dan lakukan observasi jangan langsung berasumsi buruk terhadap pasangan karena itu akan menimbulkan masalah kepercayaan dalam hubungan.

Ada banyak alasan mengapa seseorang bisa mendapatkan mixed signal atau sinyal campuran dari seorang wanita atau pria pujaan hati. 

Semuanya tergantung pada orang-orang untuk memahami bagaimana sinyal campuran bekerja dan menemukan cara untuk menghadapinya untuk memajukan pencarian romantis.

Editor: Johnny Johan Sompotan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut