Banjir di Puncak Bogor, 423 Warga Terdampak dan 4 Terluka
BOGOR, iNews.id - Banjir melanda kawasan Puncak, tepatnya di Cisarua, Kabupaten Bogor, Minggu (2/3/2025). Sebanyak 423 orang turut terdampak banjir.
"Total yang terdampak (banjir) 119 KK dengan 423 jiwa," kata Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bogor M Adam, Senin (3/3/2025).
Banjir disebabkan hujan deras dengan intensitas tinggi pada Minggu malam. Debit air Kali Ciliwung meningkat dan meluap ke rumah warga di sekitar bantaran kali.
Banjir juga menyebabkan empat orang mengalami luka-luka. Keempat korban tersebut bernama Nova, Samsudin, Wardi dan Heni.
"Korban luka ringan dibawa ke RSPG dr. Goenawan Cisarua," ujar Adam.
Saat ini, banjir sudah berangsur surut. Warga pun membersihkan lumpur yang masuk ke dalam rumah.
Dalam video yang diterima, tampak aliran air yang sangat deras menerjang rumah warga. Air tersebut masuk ke dalam rumah dan merendam barang-barang hingga motor milik warga.
Sementara di Citeko, satu warga dilaporkan hilang terbawa arus banjir. Warga tersebut diketahui bernama Asep Mulyana (59).
Saat air meluap, warga panik dan berusaha menyelamatkan diri dengan menyeberangi arus banjir. Namun, salah satu warga yakni Yuyun sempat terlepas dan terbawa arus banjir.
Suami Yuyun yakni Asep Mulyana kemudian melompat untuk menolong istrinya.
Yuyun berhasil terselamatkan dan dapat menepi. Nahas, suaminya justru terus terbawa arus dan menghilang.
Editor: Reza Fajri