Bareskrim Periksa Penyanyi Ello Besok Terkait Kasus Robot Trading DNA Pro
JAKARTA, iNews.id - Polisi terus mendalami kasus investasi bodong robot trading DNA Pro. Penyidik Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dit Tipideksus) Bareskrim Polri telah menjadwalkan pemeriksaan sejumlah artis terkait kasus ini.
Kepala Bagian Penerangan Umum (Kabag Penum) Divisi Humas Polri Kombes Gatot Repli Handoko menyebut, artis yang paling dekat dengan pemanggilan adalah penyanyi Marcello Tahitoe alias Ello.
"Terhadap saudara E, itu pada hari Senin tanggal 18 April 2022," kata Gatot dalam keterangannya, dikutip Minggu (17/4/2022).
Setelah memeriksa Ello, penyidik Bareskrim Polri juga menjadwalkan pemeriksaan terhadap artis lain. Pada Selasa 19 April, giliran Billy Syahputra dijadwalkan diperiksa di Mabes Polri.
Kemudian Rabu 20 April, penyidik menjadwalkan pemeriksaan terhadap pasangan suami istri dari kalangan artis, Rizky Billar dan Lesti Kejora.
"Saudara RB dan saudari LK pada hari Rabu tanggal 20 April 2022," ujar Gatot.
Selanjutnya, penyidik juga menjadwalkan pemeriksaan terhadap DJ Putri Una pada 21 April. Nama-nama yang terpanggil itu dimintai keterangan sebagai saksi.
Sebagai informasi, Dit Tipideksus Bareskrim Polri telah menetapkan 12 tersangka dalam kasus investasi bodong robot trading DNA Pro.
Adapun ke-12 tersangka itu yakni AB, ZII, JG, ST, FR, FE, AS, DV, RK, RS, RU dan YS. Sementara itu, enam orang di antaranya masih dalam buronan atau masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO).
Editor: Reza Fajri