Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Gunungan Sampah Longsor di Filipina, 2 Orang Tewas 36 Hilang
Advertisement . Scroll to see content

Bertambah, Korban Tewas Bencana Sumatra Menjadi 1.167 Orang

Sabtu, 03 Januari 2026 - 16:46:00 WIB
Bertambah, Korban Tewas Bencana Sumatra Menjadi 1.167 Orang
Prajurit TNI membantu pemulihan pascabencana di Tapanuli Selatan (dok. TNI AL)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Jumlah korban tewas bencana Sumatra kembali bertambah. Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melaporkan ada penambahan 10 korban jiwa.

Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari mengungkapkan, penambahan 10 korban jiwa tersebut berasal dari Aceh Utara. Total jumlah korban meninggal dunia mencapai 1.167 orang. 

"Hari ini ada penambahan dari Aceh Utara, sehingga per hari ini, total korban jiwa meninggal dunia menjadi 1.167," kata Abdul, Sabtu (3/1/2026). 

Sementara itu, pada hari ini jumlah korban yang masih hilang mencapai 165 orang.

"Pencarian dan pertolongan tim SAR gabungan masih dilakukan," ujar Abdul. 

Selain itu, tercatat ada 257.780 orang yang masih mengungsi pascabencana tersebut atau mengalami penurunan sebesar 122.507. 

"Ini menujukkan, progres pembersihan kawasan sangat intensif," kata Abdul.

Editor: Reza Fajri

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut