Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Heboh Ilmuwan Jepang Berhasil Hilangkan Kromosom Ekstra Penyebab Down Syndrome, Ini Faktanya
Advertisement . Scroll to see content

Cabang Ilmu Biologi yang Mempelajari tentang Penurunan Sifat Disebut Genetika, Ini Penjelasannya

Selasa, 11 Oktober 2022 - 14:29:00 WIB
Cabang Ilmu Biologi yang Mempelajari tentang Penurunan Sifat Disebut Genetika, Ini Penjelasannya
Cabang Ilmu Biologi yang Mempelajari tentang Penurunan Sifat (Freepik)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang penurunan sifat disebut dengan genetika. Ini penjelasan lengkap dengan bagian-bagiannya untuk dipelajari di bangku sekolah.

Biologi adalah salah satu mata pelajaran yang di sekolah. Adapun, objek biologi mencakup makhluk hidup dan kehidupan pada berbagai tingkat struktur, seperti molekul, sel, jaringan, organ, sistem organ, individu, populasi, komunitas, ekosistem dan bioma.

Apakah Cabang Ilmu Biologi yang Mempelajari tentang Penurunan Sifat?

Dikutip dari buku 'Biologi SMA Superkomplet dan Paling Gampang' karya Sri Komala, cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang penurunan sifat disebut genetika. Dalam materi ini, kamu akan mempelajari mekanisme pewarisan sifat dari induk kepada keturunannya.

Substansi genetik 

       ↓

Kromosom → Autosom dan Gonosom

       ↓

Kromatid

      ↓

Kromatin

      ↓

Solenoid

      ↓

Nukleosom  → DNA dan Protein

                   ↓
Replika                     Transkripsi

      ↓                              ↓
DNA Baru                    RNA

Adapun, bagian sel yang mempengaruhi penurunan sifat adalah kromosom dan gen yang terdapat di bagian inti sel (nukleus). Kromosom berbentuk benang-benang halus sebagai pembawa sifat keturunan.

Di dalam kromosom terdapat substansi pembawa sifat keturunan yang terdiri atas senyawa kimia bernama gen. Gen ini berfungsi sebagai penentu sifat-sifat suatu makhluk hidup.

Nah, jadi sudah tahukan penjelasan cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang penurunan sifat, yakni genetika? Semoga bisa menambah wawasan kamu ya!

Editor: Puti Aini Yasmin

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut