Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Prabowo Tiba di Sydney, bakal Bertemu PM Australia Albanese
Advertisement . Scroll to see content

Cawapres untuk Prabowo Mengerucut ke Anies dan Yusril

Rabu, 28 Maret 2018 - 16:44:00 WIB
Cawapres untuk Prabowo Mengerucut ke Anies dan Yusril
Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto. (Foto: Koran Sindo).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Partai Gerindra mengakui Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan salah satu sosok yang dinilai pantas untuk menjadi pendamping Prabowo Subianto dalam Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2019. Selain dinilai cerdas, Anies juga memiliki elektabilitas yang tinggi.

Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerindra, Ahmad Riza Patria mengatakan, nama Anies Baswedan menjadi salah satu nama yang diusulkan kader Partai Gerindra. Namun, partainya belum mengeluarkan keputusan resmi mengenai nama calon wakil presiden (cawapres) untuk Prabowo.

"Calon pendamping Prabowo pada pemilu mendatang masih sangat cair," ujar Riza di Jakarta, Rabu (27/3/2018).

Dia menuturkan, Partai Gerindra masih membuka peluang terhadap sosok lain untuk dipertimbangkan sebagai pendamping Prabowo. Dia mengakui, selain Anies, sosok Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra juga termasuk nama yang dinilai layak untuk cawapres. "Yusril Ihza Mahendra juga berpeluang untuk mendampingi prabowo," ucapnya.

Menurutnya, Partai Gerindra tidak akan mengambil keputusan resmi dalam menentukan pendamping Prabowo sebelum berkomunikasi dengan partai koalisi. Sampai sekarang, partainya masih terus menjalin komunikasi tersebut.

"Akan ada lebih dari dua partai politik akan bergabung dengan Gerindra untuk mengusung Prabowo sebagai calon presiden," katanya.

Senin, 26 Maret 2018, Partai Gerindra menggelar pertemuan tertutup di rumah Prabowo. Dalam pertemuan itu juga membahas simulasi sejumlah nama cawapres untuk disandingkan dengan Prabowo.

Editor: Kurnia Illahi

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut