Charta Politika Survei Capres 2024 : Ganjar Pranowo Teratas, Disusul Prabowo dan Anies
JAKARTA, iNews.id - Lembaga Charta Politika kembali merilis hasil survei dinamika elektoral pemilihan presiden (Pilpres) 2024. Hasilnya, Ganjar Pranowo menduduki peringkat teratas.
Direktur Eksekutif Charta Politika, Yunarto Wijaya menyampaikan bahwa temuan ini terlihat saat pihaknya melakukan survei dengan metode 10 nama tokoh yang disebut-sebut sebagai bakal calon presiden.
"Mas Ganjar ada di posisi pertama dengan 29,2 persen, hampir menyentuh angka 30 persen," kata Yunarto dalam paparan hasil surveinya yang dilakukan secara daring, Senin (25/4/2022).
Selanjutnya, kata dia, di posisi kedua Prabowo Subianto dengan elektabilitas sebesar 23 persen, Anies Baswedan dengan 20,2 persen. Sementara, Sandiaga Uno ada di peringkat keempat dengan elektabilitas 4,9 persen dan Ridwan Kamil di posisi kelima 4,8 persen.