Contoh Puisi Hari Kartini 2022 yang Penuh Makna dan Menginspirasi Anak Muda
JAKARTA, iNews.id - Contoh puisi hari Kartini 2022 bisa menjadi referensi dalam mengenang jasa RA Kartini dalam mendorong emansipasi wanita di Indonesia. Berikut contoh puisinya.
Hari Kartini diperingati setiap tanggal 21 April. Tanggal peringatan tersebut diambil dari tanggal lahir RA Kartini sebagai cara mengenang perjuangan beliau menyetarakan status wanita melalui pendidikan di Indonesia.
Judul: My Hero
Karya: Varah Fatimatus Sabila
R.A Kartini
Engkaulah pahlawan kaum wanita
Tanpamu kaum wanita tiada ilmu
RA Kartini
Kau sangat berarti bagi kami
Tanpamu hidup tiada arti
RA Kartini
Jasamu akan selalu terkenang
Di hati kau wanita
Dengan cara memperingati harimu
Sebagai hari Kartini
Judul Contoh Puisi Hari Kartini 2022: Kartini Kami
Karya: Nurul Fatin Syakilah
Selamat Hari Kartini
Karena Kartini-lah
Indonesia bisa mengerti wanita
Karena Kartini-lah
Bangsa Indonesia bangkit memperjuangkan emansipasi
Dan hari ini adalah Kartini
Memajukan Indonesia
Memperjuangan wanita
Aku bangga mempunyai kartini
Yang tidak patah semangat
Melawan kondisi dan tirani
Judul Contoh Puisi Hari Kartini 2022: Siapa yang Tidak Suka Pahlawan Wanita
Karya: Rosmawati Harahap
Hari kartini hari berkiprah hingga
di hari ini nazar hatiku menetapkan
figur dirimu ingatan massa
di Indonesia
Walaupun sirna dengan hasil
penelitian
bukan pahlawan katamu
ada wanita di Sumbar
ada di Sulawesi
semua mematahkan
dalam kemampuan
argumentasi
Feminitas dalam kiprah suara
menyeru terbitlah terang
hilangkan kegelapan jadi waktu pergantian songsongan
pun sudah terang
tangan menepis untuk apa membahas premi keeksisan
pahlawan wanita
berbuat terang dalam kegelapan
merayapkan daya
maka itulah usaha
jadi daya diguna
dalam ingatan Martini positif
jadi pahlawan
yang menolak
pembantai pahlawan
tercatat di negara NKRI
Penolak bala adalah pahlawan
apalagi Kartini sepantun
penikam
pisau belati ke ulu hati
Semoga contoh puisi hari Kartini 2022 di atas bisa menginspirasi kita ya!
Editor: Puti Aini Yasmin