Curhat Pelajar ke Jokowi Lebih Senang Sekolah Tatap Muka Ketimbang Online
JAKARTA, iNews.id — Sejumlah pelajar SMP dan SMA mengikuti vaksinasi Covid-19 hari ini. Mereka juga disapa oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) melalui konferensi video.
Temu virtual antara peserta vaksinasi dengan Kepala Negara itu dimanfaatkan oleh siswa untuk mencurahkan isi hatinya alias curhat terkait pembelajaran daring atau online.
Siswi SMPN 103 Jakarta, Akhsa Riski Ananda mengaku senang sekolah tatap muka ketimbang online atau daring.
"Belajar senang sekolah online atau tatap muka?" tanya Jokowi sebagaimana dilihat dalam YouTube Sekretariat Presiden, Rabu (14/7/2021).
"Lebih senang tatap muka Pak karena lebih mudah menerima pelajaran langsung dari guru," katanya.
Senada dengan Akhsa, siswi SMAN 1 Sentani Yasmin mengaku lebih senang belajar tatap muka daripada daring.
"Senang tatap muka karena bisa ketemu teman-teman dan guru," kata Yasmin saat ditanya Jokowi.
Jokowi pun berpesan kepada seluruh siswa-siswi jika sekolah tatap muka diperbolehkan, terus menjaga protokol kesehatan. Meski sudah divaksin, para pelajar tetap menjaga jaga jarak.
"Jangan berkerumun karena itu akan mempermudah penyebaran virus corona. Anak-anakku tetap belajar jangan kendor baik belajar online maupun nanti belajar tatap muka," kata Jokowi.
Editor: Faieq Hidayat