Disebut Terima Jatah Judol, Budi Arie: Lagu Lama Kaset Rusak
JAKARTA, iNews.id - Menteri Koperasi Budi Arie Setiadi menanggapi soal namanya disebut dalam dakwaan kasus dugaan perlindungan situs judi online. Dia merespons tudingan tersebut dengan santai dan menyebutnya sebagai isu yang berulang.
"Lagu lama kaset rusak, ya tuh dikutip tuh, lagu lama kaset rusak," katanya di Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jakarta, Rabu (21/5/2025).
Selain itu, Budi mengutip kata-kata dalam bahasa Jawa yang mengisyaratkan keyakinannya bahwa kebenaran akan terungkap.
"Gusti Allah mboten sare, Tuhan tidak pernah tidur," ujar Budi.
Sebelumnya, Budi datang ke Gedung KPK sekitar pukul 10.15 WIB menggunakan mobil Toyota Hiace, mengenakan kemeja putih dan celana hitam. Dia tidak menjelaskan secara terbuka tujuan kedatangannya.
Juru Bicara KPK, Budi Prasetyo, menyatakan bahwa hari itu lembaganya memang dijadwalkan menerima audiensi dari Kementerian Koperasi.
"Pertemuan akan membahas berbagai upaya pencegahan korupsi," katanya.
Isu dugaan keterlibatan Budi Arie dalam distribusi dana judi online sebelumnya mencuat setelah namanya disebut dalam dokumen dakwaan dalam sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.
Editor: Reza Fajri