Dokter Reisa: Kepatuhan Menggunakan Masker di Restoran dan Tempat Wisata Paling Rendah
JAKARTA, iNews.id - Juru bicara pemerintah untuk penanganan dan vaksinasi Covid-19, dr Reisa Broto Asmoro menyebut restoran dan tempat wisata sebagai lokasi dengan kepatuhan menggunakan masker paling rendah. Selain itu, permukiman juga menjadi tempat di mana kesadaran masyarakat untuk menggunakan masker masih rendah.
Restoran/kedai makan menempati urutan pertama lokasi dengan kepatuhan masker paling rendah yaitu 65,77 persen. Disusul tempat wisata 75,22 persen, permukiman 83,31 persen, tempat olahraga 87,55 persen, dan tempat ibadah 89,06 persen.
"Meskipun pantauan dari Satgas Penanganan Covid-19, 14 November 2021 memperlihatkan persentase masih tinggi dalam pemakaian masker. Namun di restoran, tempat wisata, dan permukiman ini tertangkap sebagai lokasi yang paling rendah kepatuhan memakai maskernya," kata dr Reisa dalam keterangan pers secara daring, Jumat (19/11/2021).
Dia mengatakan kegiatan rekreasi ke tempat wisata dan mobilitas di permukiman meningkat. Hal itu menurutnya harus dibarengi dengan kepatuhan terhadap protokol kesehatan.
"Kita dapat artikan kegiatan silaturahmi keluarga atau antar sahabat yang datanya meningkat dalam konteks PPKM Level 1. Tentunya tidak ada yang mengetahui tentang fakta ini namun dalam konteks bahwa virus masih ada ada dan tetap terus bermutasi vaksinasi belum 100 persen. Dan kemungkinan besar turunnya kedisiplinan ini sangat berbahaya," ucapnya.