Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : DPR Sebut RUU Polri akan Menyamakan Usia Pensiun Polisi dengan TNI
Advertisement . Scroll to see content

DPR Gelar Rapat Paripurna Buka Masa Sidang Hari Ini

Selasa, 05 Maret 2024 - 07:39:00 WIB
DPR Gelar Rapat Paripurna Buka Masa Sidang Hari Ini
DPR menggelar rapat paripurna pembukaan masa persidangan IV tahun sidang 2023-2024 hari ini. (Foto: Ilustrasi/Antara)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) akan menggelar rapat paripurna, Selasa (5/32024). Forum tertinggi di parlemen ini dilaksanakan untuk membuka masa persidangan IV tahun sidang 2023-2024.

Dalam agenda resmi yang diterima iNews.id, rapat paripurna hari ini digelar berdasarkan hasil keputusan rapat sebelumnya pada 6 Februari 2024 lalu. 

"Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia akan mengadakan Rapat Paripurna yang akan dilaksanakan pada Hari Selasa, 5 Maret 2024," tulis agenda resmi yang dikeluarkan Sekretariat Jenderal (Setjen) DPR.

Adapun agenda rapat paripurna hari ini adalah pidato ketua DPR Puan Maharani pada pembukaan masa persidangan IV tahun sidang 2023-2024.

"Dilanjutkan dengan pelantikan pengganti antarwaktu anggota DPR RI dan Anggota MPR RI sisa masa jabatan 2019-2024," demikian informasi terkait agenda rapat paripurna.

Rapat paripurna ini rencananya digelar di Ruang Rapat Paripurna, Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen, Jakarta Pusat, pada pukul 09.30 WIB.

Editor: Rizky Agustian

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut