Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Ferry Irwandi: Kenapa saat Orang-orang Sulit Cari Kerja, Tunjangan Anggota DPR Naik?
Advertisement . Scroll to see content

Eks Kabais Ungkap Intelijen TNI Ada di Setiap Demo, untuk Apa?

Selasa, 02 September 2025 - 21:14:00 WIB
Eks Kabais Ungkap Intelijen TNI Ada di Setiap Demo, untuk Apa?
Eks Kabais TNI, Laksda (Purn) Soleman B Ponto dalam acara Rakyat Bersuara bertajuk 'Aksi Massa, Siapa Berada di Baliknya?' di iNews, Selasa (2/9/2025). (Foto: Tangkapan Layar)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Eks Kepala Badan Intelijen Strategis (Kabais TNI), Laksda TNI (Purn) Soleman B Ponto mengungkapkan bahwa intelijen TNI ada di mana-mana. Dia juga tak menampik intelijen TNI berada dalam aksi demonstrasi.

Soleman menyebut, tugas intelijen ada di tengah dan bergabung dengan massa aksi untuk mencari data.

"Kalau BAIS TNI membawa kartu anggota dengan jelas, itu memang suka berjalan-jalan ke tempat begitu untuk mencari data," ucap Soleman dalam acara Rakyat Bersuara bertajuk Aksi Massa, Siapa Berada di Baliknya? di iNews, Selasa (2/9/2025).

Dia menambahkan, intelijen TNI juga mungkin bergabung dalam kelompok massa dari perusuh. Dalam kondisi itu, anggota intelijen akan menggunakan identitas palsunya.

"Dia tau ada di mana, mau (di) perusuh, mau bukan yang penting dia hadir di tempat itu. Apakah semua di antara perusuh itu perusuh?" kata dia.

Soleman menegaskan, tindakan intelijen merupakan kewajiban dan tugas seorang anggota TNI. Hasil intelijen yang mengumpulkan data itulah yang nantinya bisa digunakan untuk saling tukar data dengan aparat dari lembaga lain.

"Keberadaan BAIS TNI di situ (demo), itu adalah kewajiban. Untuk apa? Nantinya data exchange dengan polisi, pak saya nemukan ini," ucapnya.

Editor: Aditya Pratama

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut