Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Jadi Tersangka Kasus Ijazah Jokowi, Roy Suryo Cs Siap Penuhi Panggilan Polda Metro
Advertisement . Scroll to see content

Fadjroel Rachman Jadi Jubir Presiden Jokowi, Ini Daftar Kekayaannya

Rabu, 23 Oktober 2019 - 05:00:00 WIB
Fadjroel Rachman Jadi Jubir Presiden Jokowi, Ini Daftar Kekayaannya
Juru Bicara Presiden Jokowi Mochmmad Fadjroel Rachman. (Foto: Koran SINDO/Dita Angga Rusiana).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id – Terjawab sudah jabatan yang diemban Mochammad Fadjroel Rachman dalam pemerintahan Presiden Joko Widodo-Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin. Komisaris Utama PT Adhi Karya (Persero) Tbk itu dipercaya sebagai Staf Khusus Presiden Bidang Komunikasi merangkap juru bicara.

Fadjroel telah memulai tugasnya pada Senin (21/10/2019) kemarin. Saat itu dia datang ke Istana untuk memenuhi panggilan Presiden Jokowi. Fadjroel hadir bersama dengan Mensesneg 2014-2019 Pratikno.

Selasa (22/10/2019) siang ini, Fadjroel diperkenalkan oleh Deputi Protokol Pers dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin. Fadjroel pun memberikan keterangan pers pertamanya.

”Saya sebagai staf khusus bidang komunikasi alias juru bicara presiden per 21 Oktober. Sebenarnya kemarin itu sudah dibuatkan suratnya, sudah ditandatangani," kata Fadjroel di Istana Negara, Jakarta, Selasa (22/10/2019).

Sebagai pejabat BUMN, aktivis 1998 ini terakhir kali melaporkan harta kekayaannya pada 14 Maret 2019 (periodik 2018). Berdasarkan data LHKPN, dia memiliki harta lebih dari Rp3 miliar. Tepatnya, Rp3.311.071.875.

Harta tersebut meliputi tanah dan bangunan hasil sendiri senilai Rp1.800.000.000 di Bandung, Jawa Barat. Kemudian, alat transportasi dan mesin bernilai Rp345.000.000 yang terdiri atas mobil Daihatsu Terios keluaran 2016, sepeda motor Honda 2011, dan mobil sedan Suzuki Rp140.000.000.

Fadjroel juga memiliki harta bergerak lainnya Rp250.000.000, surat berharga Rp80.000.000, serta kas dan setara kas Rp1.290.200.000. Pria kelahiran Banjarmasin ini memiliki utang Rp454.128.125.

Editor: Zen Teguh

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut