Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Ganjar soal Megawati Merangkap Sekjen PDIP: Tidak Mungkin Permanen
Advertisement . Scroll to see content

Ganjar Catat Keluhan Warga soal Harga Bahan Pokok Naik di Pasar Wonogiri: Ada Problem Serius

Jumat, 29 Desember 2023 - 20:23:00 WIB
Ganjar Catat Keluhan Warga soal Harga Bahan Pokok Naik di Pasar Wonogiri: Ada Problem Serius
Capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo mencatat keluhan warga soal kenaikan harga bahan pokok di Pasar Kota Wonogiri. Dia menyebut ada problem serius terkait hal itu. (Foto: Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

WONOGIRI, iNews.id - Calon Presiden (Capres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo, mencatat keluhan warga terkait harga-harga sejumlah komoditas bahan pokok yang melambung tinggi di Pasar Kota Wonogiri, Jawa Tengah (Jateng). Dia melihat ada problem serius yang harus dibenahi.

"Saya melihat ada problem serius soal ini, ini memang harus segera dikendalikan. Pengalaman saya dulu jadi gubernur, yang seperti ini langsung cepat ditindaklanjuti. Saya koordinasi dengan daerah lain agar stok aman, Tim TPID bergerak dan kalau tidak, maka intervensi harus dilakukan dengan operasi pasar," kata Ganjar saat blusukan di Pasar Kota Wonogiri, Jateng, Jumat (29/12/2023).

Ganjar menyoroti salah satu bahan pokok yang mengalami kenaikan yakni beras. Kenaikan harga juga berlangsung lama lebih dari enam bulan menurut keterangan pedagang dan masyarakat.

"Sepertinya ada hubungannya dengan produksi beras yang turun karena pupuk langka. Maka ke depan kami akan memastikan pupuk tersedia termasuk pupuk bersubsidi harus ditambah serta penyalurannya diawasi agar tepat sasaran," tuturnya.

Keluhan diterima Ganjar dari para warga yang berkerumun menyambut kedatangannya. Warga yang didominasi emak-emak itu mengeluhkan soal harga.

"Pak, gimana ini pak harga-harga semuanya mahal. Beras mahal, cabai naik, bawang merah bawang putih naik. Tolong pak bantu kami rakyat kecil," kata warga.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut