Ganjar Pranowo Siap Gaspol di Pilpres 2024 setelah Selesaikan Jabatan Gubernur Jateng
JAKARTA, iNews.id - Bakal Calon Presiden (Bacapres) yang didukung Partai Perindo, Ganjar Pranowo menyatakan siap gaspol menyosialisasikan diri sebagai capres usai purnatugas sebagai Gubernur Jawa Tengah (Jateng). Ganjar siap berkeliling seluruh Indonesia bila saat itu tiba.
"Saya kan sudah Capres, ya sudah pasti saya akan gaspol, akan keliling terus," kata Ganjar saat ditemui di Puri Gedeh, Semarang, Jateng, Selasa (29/8/2023).
Ganjar mengatakan saat ini dirinya belum bisa gaspol untuk menyosialisasikan diri. Dia merasa ada tanggung jawab yang harus diselesaikan sebagai Gubernur Jateng.
"Hari ini saya enggak bisa gaspol karena merasa etis. Kadang saya merasa, etis enggak ya," ucap Ganjar.
"Ya kan enggak bisa bebas kalau masih dinas. Ke mana-mana harus izin dulu. Tapi begitu nanti sudah tidak jadi gubernur, tanggal 6 September, langsung gas," tuturnya.
Diketahui masa jabatan Ganjar Pranowo sebagai gubernur Jateng berakhir pada 5 September 2023 atau pekan depan. Ganjar telah menjadi gubernur Jateng selama 2 periode sejak 2013.
Editor: Rizal Bomantama