Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Warga Petamburan Sambut Baik Perayaan Hari Anak Nasional Pemuda Perindo
Advertisement . Scroll to see content

Hari Anak Nasional 2021, Jokowi : Saya Tahu Kalian Pasti Rindu Berkumpul dengan Teman

Jumat, 23 Juli 2021 - 09:39:00 WIB
Hari Anak Nasional 2021, Jokowi : Saya Tahu Kalian Pasti Rindu Berkumpul dengan Teman
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengucapkan selamat Hari Anak Nasional 2021. (Foto: Setkab)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id — Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengucapkan selamat Hari Anak Nasional yang biasa diperingati pafa 23 Juli. Anak-anak bisa berpartisipasi menekan penularan Covid-19 dengan disiplin menerapkan protokol kesehatan.

Jokowi memahami dalam setahun ini anak-anak lebih sering berkegiatan dan belajar di rumah, serta tidak bepergian dan bermain keluar rumah.

"Saya tahu, kalian pasti rindu berkumpul dengan teman, sepupu, atau kakek dan nenek," ucapnya melalui akun Instagram @jokowi, Jumat (23/7/2021).

Jokowi berujar, kondisi seperti ini bukanlah keinginan semua pihak. Namun demikian, berdiam di rumah pada saat sekarang harus dilakukan demi keselamatan bersama.

"Keadaan ini bukanlah keinginan kita. Semua itu kita lakukan untuk keselamatan bersama, keselamatan adik dan kakak, ibu dan ayah, ibu dan bapak guru, dan semua yang berada di lingkungan kita agar tidak tertular Covid-19," tutur Jokowi.

"Anak-anak bisa ikut berpartisipasi menekan penularan Covid-19 dengan disiplin memakai masker, menjaga jarak, dan jangan lupa mencuci tangan," tambahnya.

Jokowi ingin anak-anak tetap semangat belajar dan bermain meski berada di rumah untuk sementara waktu. "Tetaplah bergembira," tutup dia.

Editor: Faieq Hidayat

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut