Hari Lingkungan Hidup, Pemprov Jakarta Padamkan Lampu 1 Jam Malam Ini
JAKARTA, iNews.id - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jakarta bakal memadamkan lampu di sejumlah lokasi selama satu jam pada Sabtu (14/6/2025) malam. Pemadaman lampu ini dilakukan dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup.
"Satu jam padamkan lampu pada Sabtu, 14 Juni 2025 pukul 20.30-21.30 WIB," tulis akun resmi Pemprov Jakarta @dkijakarta, dikutip Jumat (13/6/2025).
Pemadaman lampu akan dilakukan di sejumlah lokasi, tempat, atau ruas jalan di Jakarta, berikut daftarnya:
1. Seluruh bangunan atau gedung kantor Pemerintah Provinsi DKI Jakarta (kecuali rumah sakit, puskesmas, klinik). Sejumlah gedung swasta, komersial, pusat perbelanjaan, restoran, hotel, dan apartemen pun akan dipadamkan.
2. Jalan Protokol dan Arteri
a) Jakarta Pusat
- Jalan Jenderal Sudirman (Dukuh Atas sampai depan Gedung Sampoerna Strategic)
- Jalan MH Thamrin
- Jalan Gerbang Pemuda sampai Jalan Asia Afrika