Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Guru Madrasah Gelar Aksi Demo di Istana Besok 30 Oktober, Ini Respons Kemenag
Advertisement . Scroll to see content

Hilal Tak Terlihat, Kemenag: Awal Syakban 1442 H Tepat 15 Maret 2021

Selasa, 16 Maret 2021 - 10:27:00 WIB
Hilal Tak Terlihat, Kemenag: Awal Syakban 1442 H Tepat 15 Maret 2021
Kemenag menetapkan 1 Syakban 1442 H tepat pada 15 Maret 2021. (Foto: Antara)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Kementerian Agama (Kemenag) melakukan pemantauan (Rukyatul) hilal pada Sabtu (13/3/2021) atau bertepatan pada 29 Rajab 1442 H. Hasilnya Kemenag menetapkan 1 Syakban 1442 Hijriah bertepatan dengan tanggal 15 Maret 2021.

Berdasarkan pantauan yang dilakukan di Pos Observasi Bulan (POB) Cibeas, Pelabuhan Ratu, Sukabumi ini tim pemantauan Kemenag tidak melihat hilal disebabkan faktor cuaca.

"Saat dilakukan rukyat, cuaca mendung dan hilal tidak terlihat sehingga bulan Rajab 1442 H disempurnakan menjadi 30 hari. Maka awal bulan Syakban 1442 Hijriyah bertepatan dengan 15 Maret 2021 M," kata Kepala Sub Direktorat Hisab Rukyat dan Syariah Kemenag Ismail Fahmi di Jakarta, Minggu (14/3/2021).

Ismail menjelaskan Rukyatul Hilal ini sebagai dasar penentuan pelaksanaan sidang Isbat Bulan Ramadhan. Sebagaimana dari tahun sebelumnya, kata Ismail, pemantauan Hilal penanda awal Ramadhan digelar setiap 29 bulan Qomariyah.

"Seperti biasa, Kementerian Agama akan melaksanakan Sidang Isbat Awal Ramadan pada setiap tanggal 29 bulan Syakban," ujarnya.

Penetapan awal Syakban ini berdasarkan data hisab yang menunjukkan hilal berada pada ketinggian 01° 39' 14" dengan Elongasi 04° 57' 19" bertepatan dengan ijtima diselenggarakan pada Sabtu, (13/3/2021) pukul 17:24 WIB.

Editor: Rizal Bomantama

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut