HUT ke-48 PDIP, Megawati Minta Kader Perjuangkan Rakyat
JAKARTA, iNews.id - Ketua Umum DPP PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri mengingatkan kepada seluruh kader PDI Perjuangan mengenai tanggung jawab ke rakyat. Dia menyebut kemenangan elektoral yang diraih partai tidak akan ada artinya tanpa memperjuangkan perbaikan kehidupan rakyat.
Hal itu disampaikan Megawati dalam pidato politiknya di acara HUT Ke-48 PDI Perjuangan yang diselenggarakan secara virtual di Jakarta, Minggu (10/1/2021).
"Kemenangan elektoral tidak ada artinya jika partai ini tidak memperjuangkan perbaikan kehidupan rakyat melalui keputusan politik yang jelas," ujar Megawati.
Megawati yang juga merupakan Presiden kelima itu meminta seluruh pengurus PDIP segera menyiapkan rapat kerja nasional dengan agenda yang telah disampaikan. "Minimal mulai dijalankan kepala daerah dan legislatif kita di setiap tingkatan," ucap dia.