Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Contoh Soal Indeks Harga dengan Jawaban, Rumus dan Caranya Lengkap!
Advertisement . Scroll to see content

Imperialisme adalah Kebijakan Memperluas Wilayah dengan Menguasai Bangsa Lain, Ini Pengertiannya

Sabtu, 31 Desember 2022 - 09:21:00 WIB
Imperialisme adalah Kebijakan Memperluas Wilayah dengan Menguasai Bangsa Lain, Ini Pengertiannya
imperialisme adalah sebuah kebijakan dari negara untuk memegang kendali negara lain (Freepik)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Adakah di antara kalian yang masih bertanya-tanya tentang apa itu imperialisme? Secara umum, imperialisme adalah nafsu untuk memperluas wilayah dengan menguasai negara lain. Untuk lebih jelasnya, simak penjelasan di bawah ini.

Imperialisme dimulai sekitar pertengahan abad ke-16. Saat itu, negara-negara Eropa yang dipelopori oleh Portugis dan Spanyol bernafsu mencari daerah jajahan untuk menggali kekayaan, menyebarkan agama Nasrani dan sebagai lambang kejayaan. 

Apa yang Dimaksud dengan Imperialisme?

Imperialisme adalah sistem politik yang menjajah bangsa lain untuk mendapat kekuasaan dan keuntungan besar. 

Apa Tujuan Imperialisme?

Imperialisme terbagi menjadi dua, yaitu imperialisme kuno dan imperialisme modern. Imperialisme kuno biasa juga disebut dengan imperialisme perdagangan yang tujuannya adalah untuk menguasai perdagangan atas suatu wilayah dengan cara monopoli dan paksaan.

Sedangkan, tujuan imperialisme modern adalah untuk memperluas daerah jajahan untuk dimanfaatkan sebagai daerah penanaman modal (kapital), sebagai daerah pasar hasil industri, dan sebagai daerah sumber tenaga buruh yang murah.

Apa Saja Macam-Macam Imperialisme?

>Imperialisme politik
>Imperialisme ekonomi
>Imperialisme kebudayaan
>Imperialisme militer

Terdapat beberapa sebab terjadinya imperialisme, seperti keinginan untuk menjadi bangsa yang jaya dan terbesar di seluruh dunia, memiliki keinginan untuk mendapatkan kekayaan dari suatu negara, menginginkan ikut dalam perdagangan dunia, menguasai perdagangan, dan keinginan untuk menjamin suburnya industri.

Akibat Imperialisme

Dikutip dari buku RPUL untuk SMP karya Dini Indrastuty, berikut ini beberapa akibat dari imperialisme adalah sebagai berikut:

a.Akibat Politik

>Terciptanya tanah-tanah jajahan
>Politik pemerasan
>Berkobarnya perang kolonial
>Timbulnya politik dunia
>Timbulnya nasionalisme

b.Akibat Ekonomis

>Negara imperialis merupakan pusat kejayaan negara jajahan dan pusat kemiskinan
>Industri negara imperialisme menjadi besar dan perniagaan bangsa jajahan menghilang
>Perdagangan dunia meluas
>Adanya lalu lintas dunia
>Kapital surplus dan penanaman modal di tanah jajahan
>Kekuatan ekonomi penduduk asli tanah jajahan hilang

c.Akibat Sosial

>Negara imperialis hidup mewah, sedangkan negara jajahan serba kekurangan
>Negara imperialis maju, sedangkan negara jajahan mengalami kemunduran
>Segala hak dimiliki negara imperialis, sedangkan negara yang dijajah tidak memiliki hak apapun.

Nah, dari penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa imperialisme adalah sebuah kebijakan dari negara untuk memegang kendali dari negara lain! Semoga dapat dipahami ya!

Editor: Puti Aini Yasmin

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut