Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Diskon Tarif Tol 20 Persen Kembali Berlaku 3 Hari, Cek Ruas yang Dapat Potongan
Advertisement . Scroll to see content

Ingat, Diskon Tarif Tol 20 Persen Arus Mudik Lebaran Berakhir Hari Ini

Jumat, 05 April 2024 - 16:42:00 WIB
Ingat, Diskon Tarif Tol 20 Persen Arus Mudik Lebaran Berakhir Hari Ini
Diskon tarif tol sebesar 20% untuk arus mudik dari Jakarta hingga Semarang berakhir hari ini Jumat (5/4/2024). (Foto dok Jasa Marga).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - PT Jasa Marga mengumumkan diskon tarif tol sebesar 20% untuk arus mudik dari Jakarta hingga Semarang berakhir hari ini Jumat (5/4/2024). Penghapusan diskon tarif tol tersebut sesuai aturan.

"Untuk arus mudik, diskon tarif tol waktu itu kita berlakukan tanggal 3 April 2024 pukul 5.00 WIB sampai 5 April 2024 pukul 05.00 WIB. Jadi untuk arus mudiknya sudah berakhir," kata Direktur Utama PT Jasa Marga Semarang Batang, Nasrullah kepada wartawan di Gerbang Tol Kalikangkung, Semarang, Jawa Tengah, Jumat (5/3/2024).

Nasrullah menyampaikan pihaknya akan memberikan diskon tarif tol sebesar 20% untuk pemudik pada arus balik mendatang. 

"Nanti kita akan berlakukan kembali diskon 20% untuk arus baliknya. Jadi nanti di Tanggal 17 April 2024 pukul 05.00 WIB sampai dengan 19 April 2024 pukul 05.00 WIB," katanya.

Sebelumnya, Jasa Marga memberikan potongan tarif Tol Jakarta-Semarang sebesar 20 persen pada Rabu (3/4/2024) pukul 05.00 WIB. Potongan ini berlaku untuk Jalan Tol Trans Jawa dari Jakarta menuju Semarang.

Potongan ini hanya berlaku untuk perjalanan menerus dari Gerbang Tol (GT) Cikampek Utama Jalan Tol Jakarta-Cikampek menuju GT Kalikangkung Jalan Tol Batang-Semarang pada arus mudik.

Editor: Faieq Hidayat

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut