Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Jenazah Kwik Kian Gie Akan Dikremasi Besok, Digelar Tertutup untuk Keluarga
Advertisement . Scroll to see content

Jelang Purnatugas, Wiranto Bolos dari RSPAD Pamit ke Kantor Kemenko Polhukam

Sabtu, 19 Oktober 2019 - 17:58:00 WIB
Jelang Purnatugas, Wiranto Bolos dari RSPAD Pamit ke Kantor Kemenko Polhukam
Menko Polhukam Wiranto. (Foto: iNews.id/Wildan Catra)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id – Menjelang purnatugas sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Kabinet Kerja, Wiranto, rela membolos dari perawatan di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto. Dia mendatangi kantornya di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, untuk berpamitan.

“Terus terang ya, saya membolos dari RS untuk bertemu dengan keluarga besar Kemenko Polhukam dalam rangka melaksanakan satu silaturahmi pengakhiran tugas Kemenko Polhukam Kabinet Kerja untuk periode 2014-2019,” kata Wiranto di kantornya, Sabtu (19/10/2019).

Setelah agendanya di Kemenko Polhukam selesai, Wiranto harus kembali lagi ke RSPAD untuk menjalani perawatan. Bahkan, dia harus dikawal dua dokter saat menyambangi kantor Kemenko Polhukam hari ini. “Saya akan kembali ke RS untuk terus menjalani perawatannya,” ucapnya.

Wiranto mengaku belum benar-benar pulih. Dia berharap dapat kembali pulih seperti sedia kala. “Cedera berat seperti itu tentu belum bisa pulih 100 persen. Tapi mudah-mudahan dalam waktu singkat, saya bisa beraktivitas seperti biasa. Bisa kembali bertugas seperti biasa,” jelasnya.

Dari RSPAD Gatot Soebroto, Wiranto tampak memakai jaket bomber berwarna hijau tua saat datang ke Kemenko Polhukam. Wiranto berjalan kaki ditemani istrinya dan juga dokter kepresidenan yang merawat Wiranto, yakni Dokter Terawan.

Editor: Ahmad Islamy Jamil

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut