Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Prabowo Kumpulkan Kapolri, Panglima TNI hingga Fadli Zon di Kertanegara, Bahas Apa?
Advertisement . Scroll to see content

Jenderal Andika soal Masa Jabatan Singkat Panglima TNI: Saya Akan Buktikan

Rabu, 17 November 2021 - 20:08:00 WIB
Jenderal Andika soal Masa Jabatan Singkat Panglima TNI: Saya Akan Buktikan
Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa menyatakan siap menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya. (Foto: Antara)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa disoroti karena hanya akan menjabat selama kurang lebih satu tahun. Tahun depan, Andika sudah memasuki usia pensiun.

Meski demikian, Andika mengatakan mengatakan akan memberikan pembuktian dapat menjalankan tugas dengan baik.

“Ya pokoknya saya ingin membuktikan bahwa kepercayaan yang diberikan kepada saya bisa saya penuhi,” katanya di Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (17/11/2021).

Dia menegaskan akan menjalankan tugas dengan maksimal di sisa waktunya sebelum pensiun. Sejumlah program unggulan sudah disiapkan.

“Saya akan lakukan tugas saya semaksimal mungkin dengan sisa waktu ini. Karena saya yakin saya bisa lakukan tugas tugas yang diberikan presiden maupun tugas pokok yang menjadi tugas kami sesuai dengan amanat Undang-Undang,” ujarnya.

Wacana perpanjangan masa jabatan panglima TNI juga muncul. Namun, Andika tak ingin berkomentar banyak.

“Aduh saya enggak ini ya, tapi itu sama sekali bukan kewenangan saya. Monggo ditanyakan langsung kepada yang lebih berwenang,” tuturnya.

Editor: Muhammad Fida Ul Haq

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut