Jokowi Perintahkan Kampanye Door to Door hingga ke Desa
SURABAYA, iNews.id – Presiden Joko Widodo menginstruksikan agar seluruh tim pemenangan bekerja total untuk merebut suara rakyat. Kampanye harus dilakukan hingga ke desa-desa dan dilakukan door to door (dari pintu ke pintu).
Instruksi Jokowi tersebut disampaikan kepada Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf Amin. Kampanye dengan langsung bertemu dengan rakyat dinilai akan efektif.
"Ini perintah Pak Jokowi, kita tida hanya berkampanye di pedesaan, kita harus door to door. Perintahnya begitu, door to door, jadi bukan hanya desa ke desa, kita kampanye door to door," kata Juru Bicara TKN Jokowi-Ma’ruf, Abdul Kadir Karding, di Surabaya, Sabtu (27/10/2018).
Dia menjelaskan, kampanye dengan metode tersebut akan diperkuat dengan keikutsertaan calon anggota legislatif (caleg) masing-masing partai Koalisi Indonesia Kerja (KIK) yang jika dirata-rata berjumlah 17.000 caleg dari setiap partai.
Selain itu kampanye juga akan dioptimalisasi melalui relawan. Mereka akan dikonsentrasikan di berbagai wilayah dan bidang untuk menggarap pemenangan.
Anggota DPR Komisi VII ini juga menyebutkan peran dari Tim Kampanye Daerah (TKD) Jokowi-Ma’ruf untuk mengorganisir para caleg di daerah-daerah. Mereka akan saling bekerja sama.
"Bagaimana menyinergikan antara paslon nomor 01 dengan caleg tersebut, itu harus bekerja dengan partai partai," ujarnya.
Sebagai bagian dari menyinergikan antara caleg, relawan, dan tim pemenangan itu, TKN Jokowi-Ma'ruf menggelar rakerna di Surabaya yang berlangsung pada Sabtu dan Minggu (27-28/10/2018). Wakil Sekretaris TKN Verry Surya Hendrawan mengatakan, rakernas bertujuan memperkuat soliditas serta pemantapan program pemenangan sekaligus memastikan bahwa tim pemenangan paslon nomor urut 01 solid dan memahami aturan kampanye
Editor: Zen Teguh