Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Jadi Tersangka, Roy Suryo Sindir Silfester Matutina Belum Dipenjara
Advertisement . Scroll to see content

Jokowi soal Korona: Kita Kerja, Belajar dan Ibadah dari Rumah

Minggu, 15 Maret 2020 - 14:20:00 WIB
Jokowi soal Korona: Kita Kerja, Belajar dan Ibadah dari Rumah
Dok. Antara
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta masyarakat tidak panik. Dia mengimbau masyarakat melakukan aktivitas seperti kerja, belajar hingga ibadah di rumah.

"Dengan kondisi ini saat ini kita kerja dari rumah, belajar dari rumah, ibadah di rumah," kata Jokowi di Istana Negara, Jakarta, Minggu (15/3/2020).

Jokowi memastikan ketersediaan bahan pokok tercukupi. Dia meminta masyarakat tidak panik.

"Pemerintah memastikan ketedersediaan bahan pokok yang cukup bagi masyarakat," ujarnya.

Jokowi mengimbau masyarakat saling tolong menolong untuk mencegah penyebaran korona. Dia juga ingin masalah tertangani maksimal.

"Ini saatnya bekerja bersama-sama saling tolong-menolong," katanya.

Editor: Muhammad Fida Ul Haq

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut