Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Prabowo Sangkal Isu Takut dengan Jokowi: Nggak Ada Itu!
Advertisement . Scroll to see content

Jokowi soal Quick Count Pilpres 2024: Tunggu Hasil Resmi KPU, Ojo Kesusu

Kamis, 15 Februari 2024 - 10:34:00 WIB
Jokowi soal Quick Count Pilpres 2024: Tunggu Hasil Resmi KPU, Ojo Kesusu
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan penghitungan quick count menggunakan metode ilmiah. (foto: YouTube Sekretariat Presiden)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) merespons hasil hitung cepat atau quick count Pilpres 2024. Dia meminta semua pihak untuk menunggu hasil hitung resmi atau real count dari KPU.

"Tetapi apa pun kita harus menunggu hasil resmi dari KPU. Jadi sabar, ojo kesusu, sabar," kata Jokowi di Jiexpo, Kemayoran, Jakarta, Kamis (15/2/2024).

Menurut dia, penghitungan quick count menggunakan metode ilmiah.

"Hasil penghitungan quick count itu adalah metode penghitungan yang ilmiah," kata Jokowi.

Diketahui, hasil hitung cepat atau quick count versi Charta Politika, pasangan capres-cawapres nomor 2 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka memperoleh 57,79 persen pada hari ini hingga pukul 10.26 WIB. Suara yang masuk 98,4 persen. 

Lalu pasangan nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar memperoleh 25,70 persen dan pasangan nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD memperoleh 16,50 persen.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut