JAKARTA, iNews.id - Pernyataan Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas menyebut Kementerian Agama hadiah negara untuk NU menjadi polemik di media sosial. Menurut Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Hilman Latief, pernyataan itu sebagai cara Menag memompa semangat, terutama pada kader-kadernya.
Sebagai aktivis dari kalangan Muhammadiyah, Hilman tidak merasa ada perbedaan perlakuan baginya dalam menjalankan tugas sebagai Dirjen PHU.
"Mungkin pernyataan tersebut sebagai bentuk penyemangat untuk kader-kader Gus Yaqut. Menurut saya, pernyataannya tidak usah menjadi polemik berkepanjangan. Apalagi itu sudah diklarifikasi," tegas Hilman di Jakarta, Minggu (31/10/2021).
"Saya dan Gus Menteri kan sama-sama masih relatif muda. Jadi semangat kita selalu menggebu-gebu, terutama kalau sudah memberi semangat kepada kader-kader di ormas kita masing-masing," sambungnya.
Editor : Faieq Hidayat
Follow Berita iNews di Google News