Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Tarif Kapal Feri Merak Bakauheni Eksekutif 2025: Update Terbaru untuk Penumpang
Advertisement . Scroll to see content

Kapolri Cek Jalur Mudik di Pelabuhan Merak

Selasa, 26 April 2022 - 16:52:00 WIB
Kapolri Cek Jalur Mudik di Pelabuhan Merak
Kapolri Jendral Listyo Sigit Prabowo meninjau jalur mudik lebaran 2022 di jalur penyeberangan Merak ke Bakauheni (Foto: Dok Polri)
Advertisement . Scroll to see content

Banten, iNews.id - Kapolri Jendral Listyo Sigit Prabowo meninjau jalur mudik lebaran 2022. Jendral Listyo mengatakan, anggotanya siap melayani arus mudik di jalur penyeberangan Merak ke Bakauheni.

"Hari ini kami melaksanakan pengecekan langsung, terkait dengan kesiapan pelayanan anggota dan sarana prasarana yang dipersiapkan untuk melayani arus mudik khususnya di jalur penyeberangan Merak ke Bakauheni," kata Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Pelabuhan Merak, Banten, Selasa (26/4/2022)

Kapolri mengapresiasi pemudik yang mendengarkan imbauan pemerintah. Sebab, tak terjadi penumpukan penumpang dari Pelabuhan Merak ke Bakauheni.

"Saya sangat mengapresiasi masyarakat yang telah mendengarkan himbauan yang disampaikan oleh Bapak Presiden untuk mudik lebih awal dan kita lihat dermaga-dermaga di Pelabuhan Merak memang sudah mulai penuh," ucap Kapolri.

Lebih lanjut, Kapolri menegaskan diperlukan sosialisasi terkait keamanan rawan begal di wilayah Lampung. Dia pun meminta masyarakat tak perlu takut untuk mudik pada siang maupun malam hari. Dia memastikan, seluruh stakeholder siap membantu masyarakat.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut