Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Jatuh saat Dubai Airshow, Jet Tempur India Tejas Pernah Diminati Indonesia Diborong Malaysia
Advertisement . Scroll to see content

Kasus Harian Covid-19 di Atas 1.000 Orang dalam 4 Hari Terakhir

Minggu, 19 Juni 2022 - 08:38:00 WIB
Kasus Harian Covid-19 di Atas 1.000 Orang dalam 4 Hari Terakhir
Kasus harian Covid-19 selalu tembus 1.000 orang dalam empat hari terakhir. (Foto: Antara)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Kasus Covid-19 di Indonesia kembali mengalami peningkatan setelah sempat di titik terendah pada Mei 2022. Kini kasus harian Covid-19 selalu di atas 1.000 kasus dalam empat hari terakhir.

Dari data Satuan Tugas Penanganan Covid-19, kasus harian mulai di atas 1.000 kasus per 15 Juni 2022 yakni 1.342 orang, pada 16 Juni 2022 sebanyak 1.173 orang, 17 Juni 2022 sebanyak 1.220 orang, dan 18 Juni 2022 sebanyak 1.264 orang.

Merespons kenaikan kasus Covid-19 di Tanah Air ini, Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah mengingatkan baik pemerintah dan masyarakat harus tetap waspada. Diketahui, kenaikan kasus ini salah satu penyebabnya yakni adanya subvarian baru Omicron yakni BA.4 dan BA.5.

“Sejak awal meskipun belum naik, dulu kan saya sudah ngomong, enggak sekali, dua kali, tiga kali. Waspada, waspada, waspada. Baik oleh yang Omicron maupun yang BA.4, BA.5,” kata Jokowi, dikutip dari laman resmi Satgas Covid-19.

Jokowi pun berharap tidak ada kenaikan kasus Covid-19 ke depan. Untuk itu, Presiden terus mendorong masyarakat segera mendapatkan suntikan ketiga vaksin Covid-19 atau booster sebagai salah satu langkah antisipasi.

“Kita berharap tidak ada kenaikan, tapi saya kira antisipasi kita sudah saya sampaikan juga sebulan, dua bulan, yang lalu booster semuanya booster,” tutur Presiden. 

Editor: Rizal Bomantama

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut