Kasus Perundungan Anak Marak, Ketua DPR Ingatkan Pemerintah Perketat Pengawasan di Sekolah
JAKARTA, iNews.id - Ketua DPR RI Puan Maharani meminta pemerintah dan stakeholder pendidikan meningkatkan pengawasan di sekolah buntut maraknya kasus perundungan anak. Ia juga mendorong pemerintah memperbanyak program-program anti-bullying di sekolah.
"Maraknya kasus perundungan yang dilakukan oleh anak-anak di bawah umur harus menjadi evaluasi bersama. Pemerintah dan pihak-pihak terkait harus memperketat pengawasan di lingkungan pendidikan, terutama di sekolah-sekolah," ujar Puan, Jumat (13/9/2024).
Beberapa kasus perundungan yang melibatkan anak di bawah umur antara lain siswa sekolah negeri kejuruan di Gorontalo. Korban dipalak dan dipaksa untuk menenggak minuman keras oleh beberapa siswa lainnya di lingkungan sekolah.
Selain itu, peristiwa tragis menimpa siswi SMP di Palembang, Sumatera Selatan. Anak perempuan berusia 13 tahun itu diperkosa hingga akhirnya meninggal dunia oleh 4 orang pelaku yang merupakan temannya.
Belum lama ini, bullying juga terjadi di salah satu SMP di Gowa, Sulawesi Selatan. Seorang siswa dianiayai oleh teman sekelasnya hingga terkapar. Video perundungan dengan aksi kekerasan itu viral di media sosial.