Kecelakaan Tragis di Kukar, Wakil Ketua DPD Mahyudin dan Istri Selamat
JAKARTA, iNews.id - Wakil Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI Mahyudin beserta istri selamat dari kecelakaan tragis di Kutai Kertanegara, Kalimantan Timur, Sabtu (5/12/2020). Dia mengalami kecelakaan tragis di ruas jalan Samarinda menuju Bontang.
"Mobil rusak berat, hancur, alhamdulillah saya sama istri selamat. Nggak ada cidera sama sekali karena kita duduk di bagian tengah. Cuma sopir dan ajudan yang duduk di bagian depan, ajudan luka ringan sama sopir juga luka ringan," kata Mahyudin, Sabtu.
Sementara itu, ajudan dan sopirnya mengalami luka ringan. Menurutnya, sebenarnya kendaraan yang ditumpanginya Toyota Fortuner warna putih bernomor polisi B 1348 TJP berjalan tidak terlalu kencang.
Namun, di depan mobilnya ada truk puso bermuatan penuh, sementara di belakangnya ada mobil Calya. Di belakang mobil tersebut juga terdapat truk puso.
Diduga, sopir truk yang berada di belakang mobil Calya tersebut mengantuk, hingga truknya menabrak mobil Calya. "Kemudian mobil Kalya itu menabrak bagian belakang mobil kita, tapi untung mobil Calya itu cepat bisa keluar dari tabrakan beruntun. Dia terlempar keluar belok kanan kita," kata Mahyudin.
Mobil yang ditumpangi Mahyudin beserta istri, ajudan dan sopirnya mengalami kerusakan parah. Bagian belakangnya ringsek parah, begitu pula bagian depan mobiljuga ringsek parah karena masuk di bagian bawah truk puso warna hijau.
Editor: Muhammad Fida Ul Haq