Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Jakarta Diguyur Hujan, Kawasan Jati Padang Banjir Lagi
Advertisement . Scroll to see content

Kekeringan Landa 2 Desa di Cilacap, 627 Warga Sulit Akses Air Bersih

Senin, 10 Juni 2024 - 00:01:00 WIB
Kekeringan Landa 2 Desa di Cilacap, 627 Warga Sulit Akses Air Bersih
Pemkab Cilacap salurkan air bersih (dok. istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Kekeringan melanda 2 desa di Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah. Kekeringan yang dipicu tidak adanya hujan dalam beberapa hari terakhir ini menyebabkan warga kekurangan air bersih

"Berdasarkan laporan yang diterima oleh BNPB, pada Minggu (9/6), sebanyak 158 kepala keluarga (KK) atau 627 jiwa terdampak kekeringan sehingga warga kesulitan mengakses air bersih," ujar Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari, Minggu (9/6/2024).

Dua desa itu yakni Desa Ujungmanik di Kecamatan Kawunganten dan Desa Rawajaya di Kecamatan Bantarsari. 

Muhari mengatakan, saat ini BPBD Kabupaten Cilacap masih berupaya mendata dan memonitor wilayah terdampak.

Selain itu, penanganan darurat juga dilakukan dengan mendistribusikan air bersih kepada warga sebagai upaya respons cepat.

Air bersih yang didistribusikan sebanyak masing-masing 1 tangki atau 5.000 liter baik di Desa Ujungmanik maupun Desa Rawajaya. 

Berdasarkan pemantauan visual tim reaksi cepat BPBD Kabupaten Cilacap, sejumlah sumur warga pada Minggu sore mulai terisi kembali setelah hujan turun di sebagian wilayah. Diharapkan hal tersebut dapat meminimalkan dampak krisis air bersih yang terjadi.

Editor: Reza Fajri

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut