Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Korban Hilang Banjir Bandang di Nduga Papua Bertambah jadi 23 Orang 
Advertisement . Scroll to see content

Kepala BNPB Ingin RSDC Wisma Atlet Segera Ditutup, Ini Alasannya

Selasa, 27 Desember 2022 - 12:35:00 WIB
Kepala BNPB Ingin RSDC Wisma Atlet Segera Ditutup, Ini Alasannya
RSDC Wisma Atlet Kemayoran (foto: MPI/Muhammad Farhan)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Suharyanto ingin Rumah Sakit Darurat Covid-19 (RSDC) Wisma Atlet Kemayoran segera ditutup semua. Hal itu agar tidak membebani anggaran negara.

"Maunya BNPB itu segera ditutup semua begitu, karena kan itu membebani anggaran, untuk efisiensi, tetapi kita juga ingin tahu gimana perkembangan ke depan," kata Suharyanto, Selasa (27/12/2022).

Bukan tanpa sebab, jumlah pasien Covid-19 yang dirawat dalam beberapa waktu terakhir ini terus berkurang. Bahkan, sisa pasien yang dirawat di sana saat ini tinggal 4 orang saja.

"Selama ini beberapa tower, 7 tower itu beroperasional, setelah kurang lebih 3 bulan terakhir tower-tower yang lain ini sudah tidak ada pasien. Bahkan per kemarin hanya tinggal 4 orang yang dirawat di tower 6," ujarnya.

Meski jumlah pasien telah berkurang, pihaknya masih terus memantau perkembangan kasus Covid-19 di Tanah Air

"Kita lihat sampai 3 bulan ke depan lah Januari, Februari, Maret, mudah-mudahan memang kondisi terkendali terus, tidak ada lonjakan dan nanti akan disampaikan untuk tindakan selanjutnya," katanya.

Editor: Reza Fajri

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut