Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : BNPB Larang Wisata Bencana di Kawasan Erupsi Gunung Semeru
Advertisement . Scroll to see content

Kepala BNPB Tinjau Lokasi Banjir Bandang Parigi Moutong, Pastikan Penanganan Bencana Lancar

Minggu, 31 Juli 2022 - 06:16:00 WIB
Kepala BNPB Tinjau Lokasi Banjir Bandang Parigi Moutong, Pastikan Penanganan Bencana Lancar
Kepala BNPB Suharyanto (Foto: Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Suharyanto bertolak ke lokasi banjir bandang di Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Barat, Minggu (31/7/2022). Dia ingin meninjau dan memastikan penanganan darurat bencana banjir bandang dapat berjalan dengan baik.

“Kami ingin memastikan penanganan darurat bencana banjir bandang di Parigi Moutong berjalan dengan baik," ujar Suharyanto dalam keterangannya, Minggu (31/7/2022).

Dia juga ingin memastikan keselamatan para korban di tempat pengungsian, seperti kebutuhan dasar baik makanan dan minuman terpenuhi.

"Kami juga ingin memastikan keselamatan masyarakat dan pemenuhan kebutuhan dasar bagi yang terdampak menjadi prioritas utama," ucapnya.

Suharyanto terbang menggunakan pesawat komersil pada Minggu dini hari ini. Kepala BNPB diagendakan memberi arahan dalam rapat koordinasi penanganan darurat banjir Parigi Moutong, yang dilanjutkan peninjauan lokasi dan penyerahan dukungan pemulihan pascabencana.

Banjir bandang melanda Kecamatan Parigi Moutong pada Kamis (28/7/2022). Banjir menyebabkan 3 orang tewas, 4 orang hilang dan kurang lebih 1.800 jiwa dari 450 kepala keluarga terdampak.

Musibah juga memaksa kurang lebih 357 orang mengungsi sementara waktu. Setidaknya ada 450 unit rumah turut terdampak, 9 di antaranya rusak berat dan 33 lainnya rusak ringan hingga sedang.

Editor: Reza Fajri

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut