Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Cara Cek Pengumuman SNBT 2025 Super Mudah, Ini Tahapannya!
Advertisement . Scroll to see content

Kisah Inspiratif Dinar yang Semangat Ikuti UTBK Meski Patah Tulang

Sabtu, 27 Mei 2023 - 13:54:00 WIB
Kisah Inspiratif Dinar yang Semangat Ikuti UTBK Meski Patah Tulang
Dinar, peserta UTBK di Unsoed (Dok. Unsoed)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Kesempatan UTBK tidak dilewatkan begitu saja oleh Dinar Maulana Mualida. Meskipun patah tulang, ia tetap semangat menjalani ujian di Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed).

Dinar, sapaan akrabnya menjalani UTBK pada Kamis (25/5) di atas tempat tidur karena sakit. Peserta yang berasal dari Kabupaten Pemalang ini baru saja menjalani operasi akibat kecelakaan lalu lintas yang dialaminya di awal Mei 2023 lalu.

Namun dia tetap bertekad untuk mengikuti UTBK di Unsoed. Rasa sakit akibat kecelakaan rela ditahannya agar dia bisa tetap mengikuti ujian UTBK-SNBT dan berharap dapat lolos seleksi diterima di PTN pilihannya.

Pagi-pagi sekali Dinar berangkat dari tempat tinggalnya di Randudongkal Kabupaten Pemalang menggunakan ambulans dengan didampingi saudara sepupu dan ayah tercintanya, Edi.

Sesuai jadwal, Dinar seharusnya mengikuti ujian yang berlokasi di Laboratorium Komputer 1 Fakultas Peternakan Unsoed. Namun karena kondisinya yang belum bisa duduk, Pusat UTBK-351 Unsoed menyediakan layanan khusus untuk peserta dengan kondisi tertentu.

Untuk memudahkan Dinar, dia ditempatkan di salah satu ruangan yang berada di Lantai 1 Fakultas Peternakan Unsoed yang dilengkapi dengan tempat tidur.

Ayah Dinar, Edi menceritakan kronologi kecelakaan yang dialami anak laki-lakinya. Menurut ceritanya, pada tanggal 5 Mei 2023 lalu, Dinar yang tinggal di daerah Randudongkal Pemalang diajak oleh saudaranya untuk membeli udang di daerah Kota Pemalang. 

Sekitar jam 8 malam, Edi mendapat informasi dari tetangga jika Dinar yang dibonceng saudaranya itu mengalami kecelakaan lalu lintas. Dinar mengalami luka robek di bawah lutut dan patah tulang paha sehingga harus dioperasi.

Pada UTBK-SNBT kali ini, Dinar memilih S1 Pendidikan Jasmani Universitas Jenderal Soedirman sebagai pilihan kuliahnya. Ternyata, keputusannya itu karena ia hobby berolahraga.

“Sejak kecil Dinar memang hobby berolahraga, makanya dia berminat sekali untuk kuliah di Pendidikan Jasmani Unsoed,” kata Edi dikutip Sabtu (27/5/2023).

Editor: Puti Aini Yasmin

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut