Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Heboh Ahmad Sahroni Muncul ke Publik, Kini Sandang Gelar Doktor Ilmu Hukum
Advertisement . Scroll to see content

Kisah Wisudawan Terbaik ITS yang Pernah 7 Kali Gagal Masuk PTN

Kamis, 29 September 2022 - 09:40:00 WIB
Kisah Wisudawan Terbaik ITS yang Pernah 7 Kali Gagal Masuk PTN
kharin, wisudawan terbaik ITS (Dok. ITS)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Kegagalan bukan akhir dari segalanya. Hal itu yang tentu diyakini oleh Kharin Octavian Ranto saat berhasil menjadi wisudawan terbaik di Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) setelah pernah 7 kali gagal masuk PTN.

Mahasiswa dari Departemen Statistika Bisnis ini berhasil diwisuda dengan IPK 3,86. Perempuan yang mendapat gelar wisudawan program Sarjana Terapan terbaik ini mengaku tidak menyangka akan prestasi yang ia torehkan.

Bagaimana tidak, ada begitu banyak tantangan yang ia rasakan sebelum akhirnya berhasil masuk ITS. Kharin, sapaan akrabnya mengaku pernah tujuh kali gagal di berbagai macam seleksi PTN.

“Mengingat masa menuju ITS yang banyak kendala sampai akhirnya menjadi salah satu wisudawan terbaik, tentunya saya sangat senang dan bangga sekali,” kata dia dikutip dari laman resmi ITS, Kamis (29/9/2022).

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut