Komentar Uya Kuya Rumahnya Digeruduk Massa: Semoga Bermanfaat
JAKARTA, iNews.id - Artis Uya Kuya memberi tanggapan terhadap insiden rumahnya yang digeruduk sejumlah orang. Pernyataan disampaikan melalui Instagram.
Ya, di salah satu unggahan Instastory, Uya Kuya mengunggah ulang video yang memperlihatkan kondisi rumahnya pasca digeruduk massa. Semuanya berantakan dan terlihat tidak ada barang satu pun di sana.
Video tersebut diunggah oleh Instagram bisnis milik Putra Siregar. "Kondisi rumah Uya Kuya saat ini," tulis akun tersebut di keterangan video, dikutip Senin (1/9/2025).
Rumah Uya Kuya bak kapal pecah. Semuanya berantakan dan barang-barang kecil serta kertas berhamburan di seluruh sudut rumah. Beberapa sudut tembok juga dicoret dengan tulisan bernada negatif.
Mengetahui hal ini, Uya Kuya memberi tanggapan dengan membalas konten video tersebut. Apa komentar Uya? Simak beritanya sampai selesai.
Tahu kalau rumahnya digeruduk massa, Uya Kuya mencoba untuk ikhlas. Dia bahkan berharap, apa yang diambil oleh massa dari rumahnya, bisa membawa manfaat.
"Semoga apa yang kalian ambil bermanfaat buat kalian.," kata Uya Kuya.
Di sisi lain, Uya Kuya diduga lebih mempedulikan kucingnya yang hilang ketimbang barang-barang di rumahnya. Hal ini terlihat dari unggahan lain di mana Uya sibuk mencari kucingnya.
Setidaknya ada 13 kucing yang hilang, tapi satu kucing sudah berhasil ditemukan. Jadi, hingga berita ini dibuat, 12 kucing Uya Kuya masih belum diketahui keberadaannya.
Dia berharap, ada pihak yang menghubunginya jika melihat kucing-kucingnya. "Satu lagi kucingku yang dicuri kemarin. Kalau ada yang menemukan," ungkapnya.
Rumah Uya Kuya digeruduk massa pada Sabtu, 30 Agustus 2025. Sehari setelahnya, beredar video Uya Kuya diduga ada di bandara. Kabar ini belum dikonfirmasi kebenarannya.
Pada Minggu, 31 Agustus 2025, Uya Kuya dinyatakan telah dinonaktifkan sebagai anggota DPR Komisi IX oleh Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan.
Editor: Muhammad Sukardi