Komisi II DPR: Jadwal Pemilu 28 Februari 2024 Belum Final, Akan Dibahas Bersama Kemendagri
JAKARTA, iNews.id - Jadwal Pemilu Presiden (Pilpres) dan Pemilu Legislatif (Pileg) serentak 2024 pada 28 Februari dinilai belum final. Komisi II DPR masih ada rapat kerja (raker) khusus bersama Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) mengenai jadwal pemilu.
Wakil Ketua Komisi II DPR Junimart Girsang mengatakan, poin kesepakatan rapat bersama Komisi II DPR, pemerintah dan penyelenggara pemilu yang beredar hanya pembicaraan tim bersama nonformal. Poin tersebut, kata dia akan dibahas kembali bersama Kemendagri untuk disepakati bersama.
"Raker khusus dengan Kemendagri untuk bahas dan ketuk. Jadi itu belum pasti semua," ujar Junimart di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (8/6/2021).
Dia juga menyampaikan, informasi mengenai jadwal Pemilu 28 Februari akan berubah 21 Februari belum diputuskan. Jadwal tersebut, kata dia baru sekadar draf dari KPU dan akan ada draf dari Bawaslu. Dia menyayangkan, drafnya sudah terlanjur beredar luas.
"Tapi ini keburu beredar, sesungguhnya rapat non-formal itu tertutup, saya juga bingung kenapa itu bocor," ucapnya
Sementara mengenai anggaran Pemilu 2024 yang diajukan KPU bernilai tiga kali lipat, menurutnya anggaran itu tidak sendiri, tapi menyangkut semua penyelenggara pemilu.
Apalagi, lanjut dia pemilu dan pilkada serentak ini yang pertama di Indonesia. Politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini berharap pesta demokrasi ini tidak memakan korban seperti 2019 banyak petugas KPPS yang meninggal dunia.
"Kami minta KPU, Bawaslu dan Kemendagri untuk siapkan SDM-SDM cukup dan memang benar-benar sehat, tidak asal comot seperti selama ini. Misalnya PPS asal comot, tidak paham bisa jadi PPS," katanya.
Editor: Kurnia Illahi