Kondisi Terbaru David Korban Penganiayaan Mario, Mata Sudah Lebih Fokus
JAKARTA, iNews.id - Cristalino David Ozora, korban penganiayaan Mario Dandy Satrio semakin membaik dari hari-hari sebelumnya. Mata David sudah lebih fokus.
"Tadi pagi itu melek dan sesuai dengan pengamatan keluarga ya, bukan dari dokter, tapi keluarga, matanya David sudah lebih fokus, matanya sudah lebih fokus," kata perwakilan keluarga David, Alto Luger, Rabu (22/3/2023).
Alto menerangkan pagi ini David telah menjalani pre-treatment kedua setelah sebelumnya menjalani terapi.
"Pagi ini per jam 10.20 WIB, saya kontakan sama Jo, bapaknya David, dia baru dari ICU. Hari ini sudah pre-treatment kedua untuk stem cell, tadi ada istilah medisnya tapi saya lupa," katanya.