Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Usai OTT Bupati Sugiri, KPK Usut Dugaan Korupsi Proyek Monumen Reog Ponorogo
Advertisement . Scroll to see content

KPK Tangkap 6 Orang dalam OTT di Bondowoso, Ada Oknum Penegak Hukum

Kamis, 16 November 2023 - 07:26:00 WIB
KPK Tangkap 6 Orang dalam OTT di Bondowoso, Ada Oknum Penegak Hukum
Gedung KPK (Foto: Ist)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan operasi tangkap tangan (OTT) di Bondowoso, Jawa Timur, Rabu (15/11/2023). Dalam OTT itu KPK menangkap 6 orang.

"Sejauh ini ada 6 orang yang ditangkap, di antaranya oknum penegak hukum dan pihak swasta," kata Kabag Pemberitaan KPK, Ali Fikri, Kamis (16/11/2023).

Namun, Ali enggan membeberkan identitas orang-orang yang diamankan tersebut.

"Perkembangan akan disampaikan," ucap Ali.

Mereka yang tertangkap dalam operasi senyap itu akan dibawa ke Gedung Merah Putih KPK, Jakarta.

"Para pihak yang ditangkap sedang dibawa dan dalam perjalanan ke kantor KPK," ujarnya.

Dalam operasi senyap tersebut, KPK dikabarkan mengamankan Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari), Puji Triasmoro dan Kasipidsus Bondowoso, Alexander Silaen.

Terkait kabar tersebut, iNews.id mencoba menghubungi Kejaksaan Agung (Kejagung). Saat dikonfirmasi, Kejagung akan mengecek lebih sebelum memberikan informasi kepada publik.

"Saya konfirmasi dulu ke bidang teknis, saya belum ada informasinya yang akurat," kata Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejagung, Ketut Sumedana saat dikonfirmasi, Rabu (15/11/2023) malam.

Editor: Reza Fajri

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut