Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Deklarasi Sekber GKSR, Partai Perindo Ingin Kawal Pemilu Berintegritas
Advertisement . Scroll to see content

Mahfud MD Jadi Cawapres Ganjar, Sekjen Perindo: Cendekia, Berintegritas, Sangat Komplet

Rabu, 18 Oktober 2023 - 20:59:00 WIB
Mahfud MD Jadi Cawapres Ganjar, Sekjen Perindo: Cendekia, Berintegritas, Sangat Komplet
Mahfud MD dtunjuk menjadi cawapres Ganjar Pranowo (Foto: Antara)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP Partai Perindo Ahmad Rofiq menilai Mahfud MD merupakan sosok bakal calon wakil presiden (cawapres) yang sangat ideal bagi Ganjar Pranowo. Mahfud MD yang saat ini menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Meko Polhukam) itu tokoh yang memiliki reputasi sangat kuat.

"Dalam sisi kecendekiaan itu nomor satu, dalam sisi kompetensi terkait dengan hukum dan bidang yang telah digeluti juga itu juga sangat luar biasa. Tepat, dia punya kemampuan soal itu," ucap Ahmad di Jakarta, Rabu (18/10/2023).

Ahmad juga menilai Mahfud MD juga sangat menonjol dalam sisi integritas, begitu pun dalam sisi moralitas. 

"Selama beliau dipercaya menjadi pemimpin juga menunjukkan komitmennya terhadap antikorupsi, memusuhi hal-hal yang tidak baik. Menegakkan kebenaran itu menjadi pilihan utamanya," katanya.

"Jadi ini memang dwitunggal yang memang sangat sempurna dalam perpaduan antara Pak Ganjar sama Pak Mahfud," ujarnya.

Ahmad mengatakan, baik Ganjar maupun Mahfud MD mempunyai pengalaman yang cukup panjang dalam sisi legislasi maupun dalam sisi pemerintahan. Mereka tidak perlu beradaptasi lagi jika terpilih pada Pilpres 2024 nanti.

"Apabila ini terpilih di Pemilu nanti, ini mereka langsung bekerja, tidak lagi menyesuaikan atau beradaptasi lagi dengan jabatan barunya, karena sesungguhnya mereka sudah sangat memahami apa yang mesti lakukan," tuturnya.

Di lain sisi, Ahmad juga menilai, Mahfud MD memiliki leadership yang sangat kuat. Hal ini dibuktikan dengan track record-nya di berbagai macam organisasi yang pernah ditempuh, baik di partai maupun di ormas.

"Beliau juga punya basis yang cukup pesat di kalangan masyarakat kalangan menengah ke atas, yang ada di dunia pendidikan. Begitu juga basis elektoralnya di Jawa Timur juga cukup besar. Jadi ini sangat komplet, luar biasa," katanya.

Editor: Maria Christina

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut